Tutup Menu

Kapolda Kalbar: Jika Lancar, Kami Jamin Aman

Selasa, 19 Maret 2019 | Dilihat: 749 Kali
    
Pontianak, Skandal

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Barat, Irjen Pol Didi Haryono mengajak seluruh masyarakat untuk bersama mengawasi jalannya Pemilihan Umum 2019.



Ajakan tersebut  sampaikan saat membuka Rapat Koordinasi Penetapan Jadwal Kampanye Rapat Umum Pemilu 2019, Senin (18/3).

"Kelancaran pemilu tahun 2019 ini tergantung kerjasama kita semua, terutama Komisi Pemilihan Umum," ucap Kapolda Kalbar.

Kapolda mengatakan, Kepolisian berserta TNI akan menjamin keamanan jalannya pemilu, asalkan pihak penyelenggara juga dapat menjamin kelancaran Pemilu itu sendiri.

"Jika lancar kami jamin aman, tentunya pihak KPU diharapkan dapat menjamin kelancaran jalannya pemilu tersebut," pintanya.

Ia menambahkan, kelancaran jalannya pesta demokrasi ini bukan hanya tugas dari KPU saja, melainkan tugas dan tanggung jawab seluruh masyarakat yang terlibat di dalamnya. (Ist)

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com