Tutup Menu

Nan-Suko Realisasikan Program Gratis Sekolah di Tahun Ini

Rabu, 10 Juli 2019 | Dilihat: 739 Kali
    


Lubuklinggau, Skandal

Program bantuan seragam sekolah gratis untuk 4000 murid SD dan SMP pada tahun ajaran 2019/2020 direalisasikan 
oleh Walikota Lubuklinggau, H.SN Prana Putra Sohe bersama Wakil Walikota Lubuklinggau.

Langkah ini sebagai bentuk kepedulian dalam mewujudkan pendidikan 100 persen gratis sesuai janji kampanye Walikota pada Pilkada 2018 yang lalu.




Program pendidikan 100 persen gratis akan dimulai di tahun ini dilakukan secara bertahap dengan target bisa tercapai keseluruhannya di tahun 2020 mendatang.

” Semoga ke depannya dapat meringankan beban para orang tua, untuk tahap pertama ini di utamakan masyarakat kurang mampu dan rentan tidak mampu dengan penghasilan di bawah Rp 3 Juta." ungkap H.SN Prana Putra Sohe pada wartawan baru-baru ini. 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Lubuklinggau, H Tamri menuturkan, bantuan seragam sekolah gratis untuk SMA/SMK tidak bisa di anggarkan pihak Pemkot karena itu wewenang Pemprov Sumsel, nantinya program tersebut hanya menjangkau SD dan SMP.

“Tahun ajaran baru kita mulai, kuotanya 2000 untuk SD dan 2000 untuk SMP, khusus peserta didik kelas 1 dan kelas 7,” Jelasnya. (Adv/ ed)
 

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com