Tutup Menu

Belasan Anak PKBM Gagal Ikuti Paket A, B dan C

Senin, 27 Mei 2019 | Dilihat: 625 Kali
    


 Saumlaku, Skandal

Belasan anak yang mengikuti Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM)  di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) gagal mengikuti ujian nasional Paket A, B dan C lantaran belum cairnya anggaran untuk penyelenggaraan ujian tersebut.

"Indikasinya sampai saat ini belum ditandatangani pencairan anggaran oleh Bupati KKT, sehingga penentuan waktu ujiab dianggal gagal toral," ungkap sumber.

Padahal, menurut sumber, persiapan penyelenggaraan Ujian Nadional (Unas) Paket A, B dan C sudah sangat memadai, tinggal menunggu waktu pelaksanaan saja," tutur sumber yang tidak mau disebut jati dirinya ini.

Namun, sepanjang pengetahuan sumber, khusus ujian Paket A, B dan C, sebenarnya sudah disalurkan lewat APBN sebagai titipan pada APBD KKT anggaran 2019 sebagai anggaran pelaksanaan Unas.

Menurut sumber, pencairan anggaran itu sangat penting. Tapj, kenapa belum ditandatangani Bupati. "Nah, pertanyaannya siapa yang bertanggung? Siapa yang disalahkan?" beber sumber.

Sumber juga menegaskan , kendati Bupati  benar benar super sibuk , tapi jika ada koordinasi secara baik oleh Dinas Teknis , Dinas Pendidikan ,  pasti Bupati memahami betapa penting nya ujian tersebut bagi segelintir anak anak KKT.

"Mereka tidak mau menyerah  kepada nasib yang dialami dalam mengejar dan memperbaiki nasib hidup banyak orang," tutur sumber.

Namun karena miskomunikasi, Dinas Pendidikan yang mengkonfirmasikan semua ini ke Bupati , tidak maksimal sesuai rencana sehingga terjadi mis komunikasi. Akibatnya fatal bagi segelintir anak-anak KKT dalam menggantungkan harapan bagi sebelas (11) PKBM yang punya rasa peduli , dan memahami betapa pentingnya program belajar yang diselenggarakan di kabupaten ini. (MI)

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com