Tutup Menu

Dari Aksi Nyata ke Dukungan Kebijakan: IKBT-BA Gelar Fun Walk dan aksi pungut sampah

Minggu, 25 Januari 2026 | Dilihat: 51 Kali
Dr. Tafakurrozak, Ketua Umum IKBT-BA, dan anggotanya di Fun Walk dan aksi pungut sampah.
    
TabloidSkandal.com | Jakarta – Ikatan Keluarga Besar Tegal Bahari Ayu (IKBT-BA) Jabodetabek menggelar kegiatan Fun Walk dan aksi pungut sampah dari kawasan Patung Kuda hingga Bundaran HI dan Kembali lagi ke Patung Kuda, Minggu (25/1/2026).

Acara yang berpusat di halaman Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenkopolhukam) RI ini diawali dengan senam bersama.

Ketua Umum IKBT-BA, Dr. Tafakurrozak, menyatakan kegiatan ini merupakan inisiatif warga Tegal untuk mewujudkan lingkungan bersih sekaligus memotivasi masyarakat agar membiasakan diri memungut sampah.

“Kebersihan adalah sebagian dari iman. Dari kebaikan sekecil apapun kelak bisa menjadi pengantar kita ke surga,” ujarnya.

Lebih lanjut, Tafakurrozak menyoroti pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Ia mengungkapkan, Pemerintah dalam kepemimpinan Presiden Prabowo berencana memanfaatkan sampah sebagai sumber energi listrik.

“Ada lima daerah dan perusahaan yang ditunjuk serta didanai untuk pengolahan sampah menjadi tenaga listrik dengan teknologi dari Cina. Perusahaan-perusahaan itu nantinya akan bermitra menjual listriknya ke PLN,” jelasnya.

Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional, Laksdya (Purn) Dr. Ir. Harjo Susmoro, S.H., S.Sos., M.H., yang hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi aksi nyata IKBT Bahari Ayu. Ia berharap kegiatan ini tidak hanya seremonial, tetapi menjadi kebiasaan baik yang tertanam di setiap individu.

“Selain mempererat silaturahmi, semoga ini bisa memotivasi warga lain untuk melakukan hal serupa, yaitu peduli terhadap lingkungan,” ujarnya.

Pendapat senada disampaikan Ketua Umum Perkumpulan Rantau Jawa Tengah (PRJT), KRT Drs. Leles Sudarmanto Dipuro, M.M., M.B.A. Menurutnya, paguyuban diharapkan dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, tidak sekadar menjadi wadah berkumpul, tetapi juga sarana berbagi kebaikan.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dan mendukung program pengolahan sampah menjadi energi terbarukan. (Nuli)

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com