Jepara, Skandal
Rapat koordinasi Forkompinda dan seluruh panitia, pengawas Pemilihan Petinggi tahun 2019 Kabupaten berlangsung di Pendopo Pemkab Jepara, Kamis (8/8)
Hadir dalam kegiatan Fokompinda Kab. Jepara Asisten 1 Bupati Jepara, Kapolres Jepara, Kasdim, Ketua PN, Kepala Kejaksaa. Jepara yg mewakili. tamu undangan seluruh Camat jajaran Kab. Jepara, Panitia dan Pengawas pelaksanaan Pemilihan Petinggi di 136 Desa di Kab. Jepara.
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan deklarasi bersama seluruh panitia dan pengawas Pilpet, dilanjutkan penandatangaan deklarasi.
Tidak lupa dalam kesempatan tersebut Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman SIK, MH mendapatkan mandat sebagai pemateri.
Dia menyampaikan bahwa utnuk menciptakan situasi yang kondusif pda saat Pilpet jaga integritas, sinergitas dan netralitas seluruh Panitia Pelaksana
"Kami unsur pengamanan baik Polres Jepara, Kodim 0719, Satpol PP, Linmas dan Unsur pengawas di tingkat desa membuka seluas luasnya komunikasi dan koordinasi agar dapat memberikan informasi yang ada di desa maupun dapat menyelesaikan masalah bersama sebelum terjadi suatu konflik yang besar. Sampaikan dan tekankan kepada seluruh Balon untuk melaksanakan kampanye secara positif," tuturnya. (zubaidah)