Tutup Menu

Mayat Tanpa Identitas Berjenis Kelamin Perempuan Dengan Tinggi Badan  150 Cm

Sabtu, 25 Januari 2020 | Dilihat: 915 Kali
    


Bayuwangi, Skandal

Tinggi badan mayat tanpa identitas yang ditemukan warga Dusun Kedawung, Desa Pondoknongko, tepatnya di pinggir kebun masuk persawahan Srikarim memiliki tinggi badan sekira 150 cm, berjenis kelamin perempuan 

Mayat ditemukan warga pada hari Sabtu, 25 Januari 2020 sekira jam 08.30 Wib di areal persawahan Srikarim.



Terdapat dua orang saksi yaitu Saikoni warga Dusun Secawan, Dadapan dan Edi prasetyo seorang pedagang janur

AKP Supriyadi, SH. MSi, Kapolsek Kabat menjelaskan kronologis kejadian, pada hari sabtu 25 januari 2020, sekira jam 08.30 wib, ketika saksi Saikoni mengerjakan sawah miliknya menemukan ada bekas benda dibakar atau bambu lanjaran bekas dibakar. Setelah dilihat, Saikoni menemukan sesosok mayat yang sudah terbakar.

Kemudian saksi (Saikoni) memberitahukan warga sekitar dan selanjutnya Kepala Dusun Kedawung, Desa Pondoknongko melaporkan penemuan mayat tersebut. Mendapat laporan dari warga, anggota SPKT Polsek Kabat dan unit Reskrim Polsek Kabat beserta unit identifikasi Polresta Banyuwangi melakukan olah tempat kejadian perkara ( TKP )

Dari hasil olah TKP, ditemukan mayat diduga jenis kelamin perempuan sudah terbakar seluruh tubuh korban, tinggi sekira 150 cm, di kaki kanan dari mata kaki sampai telapak kaki ada sisa kain celana jeans berwarna abu abu yang dipakai korban.

Dibawah pohon kelapa sebelah barat mayat sekira 5 meter ditemukan topi warna hitam gambar palu merah dan sebelah selatan mayat sekira 25 meter ditemukan helm merk INK warna pink kemudian jarak 2 meter sebelah selatan helm ditemukan sepatu sandal warna coklat ukuran 39.{MS}

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com