Tutup Menu

Satlantas Polres Lotim Tilang Ratusan Kendaraan, Saat Razia Zebra.

Sabtu, 26 Oktober 2019 | Dilihat: 634 Kali
    


Lotim, Skandal

Satlantas Polres Lombok Timur melakukan Razia Oprasi Zebra Gatarin di hari 3 di wilayah hukum Polres Lombok Timur berhasil menjaring lima ratusan kendaraan roda dua yang tidak lengkap surat-suratnya. Selain itu mereka  yang tidak memakai helm ditilang dan dicek nomor mesinnya  Operasi tersebut dimulai 23 Oktober hingga 5 November 2019

Kasatlantas Polres Lombok Timur AKP Ryan Faisal, S.IK menyatakan jumlah kendaraan yang ditilang dalam razia Oprasi Zebra yang sudah  berlangsung 3 hari hingga saat ini mencapai lima ratusan. 

"Dalam Razia Zebra ini pihaknya lebih mengutamakan penindakan baik terhadap pengendara roda dua yang tidak lengkap surat-surat kendaraannya, juga diperiksa nomor mesinnya , tdak memakai helm muka belakang, juga melakukan pemeriksaan yang lain termasuk penyalah gunaan Narkotika. Tapi sudah 3 hari berlansung belum ada kita temukan barang haram tersebut," tutir AKP Ryan.

Ia juga menyatakan ratusan pelanggar yang terjaring tidak menggunakan helm dan tidak membawa surat-surat dalam berkendara dan tidak memiliki SIM .

"Kami mengimbau dan berharap kepada semua masyarakat yang berkendara untuk meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dan saat berkendara hendaknya mebawa surat-surat berkendaraan dan surat-surat lainnya dilengkapi," tuturnya. (M.Amin)

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com