Tutup Menu

Pangdam Pattimura XVl Perbedaan Harus Jadi Kekuatan Bukan Untuk Perpecahan

Kamis, 18 Maret 2021 | Dilihat: 295 Kali
    
Tual - tabloidskandal.com
Pangdam Pattimura XVl Mayjen TNI Jefry.A. Rahawarin telah menegaskan bahwa jangan jadikan perbedaan sebagai sumber pemecahan tetapi kita harus melakukan perbedaan menjadi kekuatan yang saling melengkapi serta juga menutupi kelebihan serta kekurangan satu dengan yang lain.

Daerah kita ini akan mengalami kemajuan kedepan dan apabila kita sama sama bergandeng tangan dalam satu ikatan yang lebih kuat dalam tantanan bahasa kei Ain INi Ain (Satu untuk semua dan saling menolong serta saling mendukung dan kita saling membutuhkan) pesan putra terbaik J.A.Rahawarin putra terbaik dari desa Dullah Laut kecamatan Dullah Utara Kota Tual saat bertatap muka dengan Forkopimda tokoh Agama,tokoh Adat,tokoh masyarakat serta juga seluruh jajaran pemerintah kota Tual

Putra terbaik kei Rahawarin mengaku bahwa pesan leluhur kita orang kei selaras dengan prinsip kerja slaku Pangdam Pattimura XVl sekaligus bekerja dengan hati yang tulus,kasih dan saling mempererat dalam silaturahmi.

Lanjut Rahawarin bahwa pesan ini sama pula falsafah dengan kita Orang Maluku.  Ale rasa Beta juga rasa. Potong kuku rasa di daging dan sagu salempeng di pata dua.

Menurut Rahawarin Pangdam Pattimura bahwa kepulauan Kei ini sangat memiliki sejarah yang paling penting dalam masa perjuangan bangsa indonesia,karna dalam dalam perjuangan untuk merebut irian barat pada saat itu panglima Mandala Oprasi Mayjen soerharto dan pada saat itu yang menjadi Presiden RI yang kedua sekaligus sudah perna beliau berada di kota Tual untuk dapat memimpin serta dapat mengandalikan perebutan perjuagan Irian barat untuk masuk ke pangkuan ibu Pertiwi

Dan sekarang tantangan yang di hadapi bangsa dan negara kita saat sangat sangat berat dan ini juga jadi tanggung jawab pemerintah,tetapi juga menjadi tanggung jawab kita bersama.

Rahawarin juga berharap agar generasi kita penerus dengan tantangan yang berbeda ini harus satu untuk dapat menghadapi semua tantangan tersebut seperti yang di tunjukan oleh para pendahulu dari berbagai elemen sekaligus kembali bersatu untuk dapat merebut kemerdekaan.
​​​​​​
Selain itu juga Rahawarin mengucapkan ribuan terima kasih kepada pemerintah kota Tual dan seluruh elemen masyarakat yang penuh keikhlasan serta persaudaraan sekaligus menerima kunjungan saya serta rombongan ke Bumi Maren Kota Tual kota pujaanku.

Selain itu juga Wakil wali kota Tual Usman Tamnge SE atas nama pemerintah kota Tual serta masyarakat Evav Tual mengucapkan selamat datang Putra terbaik Evav. sebagai Pangdam  Pattimura XVl Mayjen Jefry.A. Rahawarin serta rombongan di kota Maren Tual.

Meskipun kami tidak sempat hadir pada acara setijab pangdam Pattimura XVl melalui momentum ini,namun sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada Mayjen TNI Agus Rohman dan seluruh jajaranya yang telah ikut mendukung serta mendorong stabilitas keamanan di propinsi Maluku dan lebih khusus kota Tual 

Lanjut wakil wali kota Tual bahwa terkait dengan stabilitas untuk keamanan itu sangat penting untuk dapat perlindungan serta pertahanan karna secara geografis itu kota Tual berada pada zona kawasan bebas yang menyimpan potensi potensi sumber daya alam serta kekayaan budaya Indonesia yang sewaktu waktu akan dapat di ganggu oleh negara tetangga.

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com