Tutup Menu

PRAJURIT PANGKALAN TNI AL BANJARMASIN DAN JALASENASTRI CABANG 4 KORCAB XIII DJAII

DISTRIBUSIKAN BANTUAN DAN BERIKAN LAYANAN KESEHATAN GRATIS KEPADA KORBAN BANJIR

Selasa, 09 Februari 2021 | Dilihat: 348 Kali
    
Banjarmasin - tabloidkandal.com
Prajurit Pangkalan TNI AL Banjarmasin bersama Jalasenastri Cabang 4 Korcab XIII DJAII distribusikan bantuan 500 paket sembako (beras, gula, teh, mie instan, susu kotak, popok bayi, pembalut wanita dan air mineral), nasi bungkus siap makan dan berikan layanan kesehatan serta obat-obatan Gratis kepada masyarakat yang masih terendam banjir di Kecamatan Kurau  Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan. 
 
Sebanyak 15 personel Prajurit Pangkalan TNI AL Banjarmasin diturunkan dibawah pimpinan Perwira Staf Potensi Maritim Pangkalan TNI AL Banjarmasin Mayor Laut (K/W) dr. Meutia Indra Sakti dan pengurus Jalasenastri Banjarmasin dibawah pimpinan Ketua Cabang 4 Korcab XIII DJAII ibu Dewi Sandharianto, seluruh personel membagikan paket bantuan secara langsung kepada masyarakat selanjutnya membentuk posko kesehatan di masjid Jami' Ihyaudin untuk memberikan layanan kesehatan dan obat gratis kepada masyarakat yang mengeluh sakit dan kesulitan mendapatkan pelayanan kesehatan akibat banjir. 
 
"Ini merupakan perintah langsung dari Pimpinan TNI AL yaitu bapak KASAL Laksamana TNI Yudo Margono S.E., M.M untuk melaksanakan kegiatan TNI AL Peduli dan Berbagi bantuan kemanusiaan untuk korban banjir di Kalimantan Selatan serta membantu pemerintah daerah khususnya Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka penanggulangan bencana banjir." kata Mayor Laut (K/W) dr. Meutia Indra Sakti.
(Irwan)

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com