Tutup Menu

Asosiasi Pengelola Parkir Indonesia Di Deklarasikan

Sabtu, 17 November 2018 | Dilihat: 1307 Kali
    
Tabloid Skandal - Bogor 16/11/18 Dengan mengambil momentum diacara lepas kenal Manager UPL Parkir Prumda (Perusahaan Umum Daerah)  Pasar Jaya, Asosiasi Pengelola Parkir Indonesia (Aspeparindo) di deklarasikan. Asosiasi ini merupakan pengembangan dari Paguyuban Pengelola Parkir Pasar Jaya yang telah berkiprah selama dua tahun ini.
                                                            
Dengan wadah baru ini diharapkan para pengelola akan lebih memberikan kontribusi bagi daerah menggali potensi sekaligus menata perparkiran."Kita akan fokus peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) serta juga pengembangan dan peningkatan system yang lebih canggih mengikuti jaman Now", ujar Irfan Yanuar Ketua Asperparindo. Selain itu, tambah Irfan, aspek keamanan, ketertiban dan kenyamanan bagi para pengguna parkir, akan prioritas pelayanan.Dengan wadah baru ini tandas Irfan lagi, pihaknya akan memgembangkan pengelolaan parkir diberbagai daerah baik lahan swasta maupun lahan pemerintah. "Profesionalisme tentu akan kami junjung tinggi", terang Irfan.   

                 
 
Dalam sambutannya, mantan manager parkir Perumda Pasar Jaya Mahadi Sinambela berharap kerjasama yang telah terjalin selama ini antara Pasar Jaya dengan mitra  pengelola terus ditingkatkan. "Yang belum baik agar diperbaiki, sedangkan yang sudah baik harus terus ditingkatkan dibawah kepemimpinan manager baru" pinta Mahadi.       
 
Sementara manager UPL Pasar Jaya Sabar Sialagan dan manager parkir mandiri Besirmen T berharap akan ada peningkatan pelayanan kepada pengunjung pasar sebagai pengguna parkir. Sialagan meminta pengelola dapat mentaati dan melaksakan segala ketentuan yang telah disepakati dalam perjanjian kerja sama (PKS)."Dengan melaksanakan semua itu berarti anda professional,"  ujarnya.

           
 
Adapun kepengurusan Asperparindo adalah Ketua Irfan Januar (Rafik Parking) Sekretaris Taufiq Rachman (Zutaki Parking), Bendahara Aep Saifudin (HPM Parking). Bidang Tehnik Husnul Hatami (MAP Parking), Bidang Pengembangan SDM Mujiono (PRM Parking), Bidang Pengembangan Marlon Brando (Charaka Parking) serta Direktur Eksekutif dipercayakan kepada Toto (Best Parking). Team
 

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com