Gunung Sinabung Membara Lagi
Senin, 10 Agustus 2020 | Dilihat: 435 Kali
Sumut,Skandal
Kesekian kalinya Gunung Sinabung erupsi lagi dan saat ini masih menunjukkan aktivitasnya yang cukup bahaya.
"Mulai terjadinya erupsi Gunung Sinabung pada pukul 10:16 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 5000 Meter (5 Km) di atas puncak ± 7460 m di atas permukaan laut.Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah Timur dan Tenggara" kata salah seorang petugas Gunung Sinabung di Kecamatan Simpang Empat,Sumatera Utara,yang dhubungi awak media melalui telephone selulernya, Senin (10/8/2020).
Namun, menurutnya,saat ini Gunung Sinabung berada pada Status Level III (Siaga) dengan rekomendasi masyarakat dan pengunjung/wisatawan agar tidak melakukan aktivitas pada desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius radial 3 km dari puncak Gunung Sinabung, serta radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.
Ia menambahkan jika terjadi hujan abu, masyarakat diimbau memakai masker bila keluar rumah untuk mengurangi dampak kesehatan dari abu vulkanik. Mengamankan sarana air bersih serta membersihkan atap rumah dari abu vulkanik yang lebat agar tidak roboh. Dan masyarakat yang berada dan bermukim di dekat sungai-sungai yang berhulu di Gunung Sinabung agar tetap waspada terhadap bahaya lahar.
Pantauan wartawan di lokasi, dampak erupsi Sinabung itu sejumlah desa terpapar abu Vulkanik yang sangat berbahaya.
Itu menyebabkan lahan pertanian terkena terpapar debu erupsi Sinabung yang mengakibatkan kerugiaan bagi petani di daerah itu, mengingat sejumlah tanaman hortikultura memasuki masa panen.
Berdasarkan catatan awak media dalam beberapa hari ini mulai Sabtu- Senin (8-10/8/2020) sudah tiga kali Gunung Sinabung erupsi secara bertahap. (A 01)