Tutup Menu

Lurah 24 Ilir Motivasi Masyarakat Gotong Royong

Minggu, 02 Februari 2020 | Dilihat: 1864 Kali
Lurah Firdaus baju biru sedang berkordinasi
    


Skandal Palembang

Masyarakat Rumah Susun ( Rusun ) Rt 40, 41, Kelurahan 24 ilir Kecamatan Bukit Kecil Kodya Palembang bersama - sama dengan Lurah 24 ilir Firdaus Putra BSc adakan gotong royong Minggu (02/02/20) membersihkan parit, pekarangan rumah susun.

Ikut dalam gotong royong tersebut Sri Rezeki Agustini SH.MSi,d dari beberapa Kecamatan Bukit Kecil, karyawan Hotel Grend Duta, para emak-emak di lingkungan rusun dengan antusias membersihkan beberap pekarangan.





Guntur, salah - satu  masyarakat RT 40 mengatakan, gotong royong ini dalam rangka menunjang program pemerintah kota Palembang setiap hari Minggu mengadakan bersih di lingkungan RT masing masing. Hal ini manifes wujud pastisipasi masyarakat dalam rangka mensukseskan program tersebut.

"Ke depan kami berharap pastisipasi masyarakat semakin tinggi dan di imbangi dengan dukangan pemerintah melalui sarana dan prasarana dalm mendukung program pemerintah tersebut," ujarnya.

Sementara itu Lurah 24 Ilir Firdaus Putra mengatakan sesuai dengan program pemerintah kota, maka gotong royong ini mengajak masyarakat membersihkan lingkungan. "Kita bersihkan apa yang jadi program bapak walikota dapat terlaksana,":

Gotong royong ini rutin di laksanakan tiap satu minggu satu kali , tapi untuk di kelurahaan Ilir 24 dilaksanakan setiap hari Jum,at ( dris )

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com