Dijambret,Tas Ibu Guru Uang Rp 2,5 Juta Raib
Jumat, 19 Juni 2020 | Dilihat: 448 Kali
Simalungun,Skandal
Naas sekali nasib guru ini. Baru saja mencairkan uang Rp2,5 juta dari salah satu bank di Siantar, tas milik guru di salah satu sekolah menengah kejuruan swasta di Kota Pematangsiantar raib, dijambret di Jalan Merdeka Kecamatan Siantar Barat, Kamis (18/6/20) pagi.
“Padahal uang Rp2,5 juta itu yang ditransfer menantuku yang tugas di Polda baru kuambil dari bank,” katanya di Polsek Siantar Barat. Ibu guru yang belakangan diketahui R Boru Matondang, warga Panombeian Kabupaten Simalungun itu, juga terdengar mengeluhkan berkas-berkas yang ada di dalam tasnya. “Eh, berkas-berkas itunya penting, maunya dikembalikan,” pintanya.
Saat ditanya wartawa skandal.com,berkas apa saja yang ada di dalam tasnya, korban menyebutnya , surat tanah, ATM dan buku tabungan. “Banyaklah berkas di dalam,” sebutnya dengan wajah yang tampak masih kusut.
Mengenai pelaku yang menjambret tasnya, kata Boru Matondang kepada wartawan skandal, orangnya naik sepeda motor. "Saya
tidak tahu diikuti,Tiba-tiba tas saya di jambretnya ,” katanya kepada awak media saat akan pergi temannya sesama guru memblokir ATM dan tabungannya.
Kanit Reskrim Polsek Siantar Barat Ipda J Purba, ketika dikonfirmasi menyebutkan bahwa untuk mengantisipasi agar uang tabungan korban tidak dikuras habis pelaku, ATM dan buku tabungannya harus diblokir terlebih dahulu.
Soal pelaku jambret, kata Purba, pihaknya masih melakukan penyelidikan. “Mengenai pelaku, masih lidik,” ujarnya. Dalam menangani laporan pengaduan korban itu, pihaknya sudah langsung turun ke lokasi kejadian.
Reporter. :Monawelta
Kabiro Sumut. :Ansary Nst