Alumni SMPN Bojonegoro 79, Peringati Hari Kartini Dengan Peduli Covif-19
Rabu, 22 April 2020 | Dilihat: 349 Kali
Bojonegoro, Skandal
Alumni SMPN 2 Bojonegoro 79 memperingati Hari Kartini dan melaksanakan program kepedulian pembagian masker serta sembako untuk warga masyarakat Bojonegoro yang melintasi jalan perkotaan wilayah kKabupaten Bojonegoro.
Sementara itu selaku Koordinator Alumi SMPN 2 Bojonegoro 79, Heny Sp dalam keterangan persnya mengatakan, kegiatan ini bertepatan dengan Memperingati Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April
"Kegiatan ini murni partisipasi dari pada alumnus yang turut peduli pada masyarakat yang terimbas covid.,19.
Ini upaya spontanitas teman-teman alumnus untuk terwujudnya kesetiakawanan sosial sesama manusia untuk meringankan beban beban pencegahan Covif-19 dengan pembagian sebanyak 200 bungkus lebih sembako dan 1250 buah masker yang telah dibagikan kepada masyarakat," jelas Ibu Heny .
Pembagian Sembako dan masker ini dibagikan di berbagai tempat, di antaranya perempatan Pasar Kerempyang Sukorejo ,Stasiun Kereta Api dan Terminal Rajekwesi Bojonegoro dan di sepanjang jalan.
Menurut Narto, salah seorang tukang becak asal Kecamatan Kapas yang biasa mangkal di sekitaran terminal bus merasa terbantu dengan adanya bantuan tersebut.
"Terimakasih kepada alumni SMPN 2 Bojonegoro 79," ungkap Narto. (Bond)