Tutup Menu

Kapolsek Kei Besar Selatan Beserta Jajaran Giat Operasi Yustisi

Kamis, 18 Februari 2021 | Dilihat: 479 Kali
    
Malra – tabloidskandal.com
Kapolsek kei besar selatan Iptu M.Paunno di dampingi Bhabinkamtibmas Kei Besar Selatan, Muh Syah Altrik.S, Brigpol A.Salihung, Briptu M.Sopacuaperu melakukan sosialisasi baik ditempat keramaian dan wilayah juga di Ohoi Ohoi.
 
Menurut Paunno selaku orang no 01 Kepolisian di Kecamatan Kei Besar Selatan sudah tentu kita bangun komunikasi baik dengan tokoh-tokoh agama dan juga tokoh pemuda dan masyarakat hingga hubungan mitra kerja yang baik ini selalu di sanjung.
 
Kegiatan operasi yustisi tepat pukul 08.45 s/d 11.20 di Pelabuhan tamangil sebagai pelabuhan penyembrangan pertama, karena merupakan pelabuhan yang banyak disinggahi para pendantang baik Tetangga kampung maupun pendatang dari luar wilayah.
 
Kegiatan yang dilakukan dari Polsek Kei Besar Selatan antara lain Operasi yustisi tentang pendisiplinan protokol kesehatan serta juga pembagian masker kepada warga yang tidak menggunakan masker.
 
Lanjut Kapolsek Kei Besar Selatan Iptu M.Paunno bahwa pembagian masker ini tidak ada tebang pilih, baik orang dewasa maupun anak kecil semua dapat dan diwajibkan untuk dapat memakai masker demi menjaga kesehatan serta keselamatan.
 
“mari kita jaga keselamatan dan kebersihan lingkungan kita, janganlupa pakai masker, cucu tangan dan jangan berkerumun.” Himbauannya.
 
“terima kasih om polisi atas keperdulian kepada kami masyarakat kecil agar kita selalu mentaati protokol kesehatan sekaligus mari kita sama sama memutuskan mata rantai covid 19.” Ujar warga
OB

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com