Tutup Menu

Dian Eka Muchairi Pimpin Dekopinwil Kalbar

Senin, 19 Oktober 2020 | Dilihat: 1068 Kali
    


Pontianak, Skandal

Musyawarah Wilayah  Dewan Koperasi Wilayah  Provinsi Kalimantan Barat menghasilkan keputusan secara demokratis dengan terpilihnya Dian Eka Muchairi, SH, MM sebagai ketua, Sabtu (17/10) di Hotel Mahkota Pontiana.

“Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih kepada khususnya buat kawan-kawan Dekopinda se Provinsi Kalbar yang sudah memberi kepercayaan kepada saya untuk memimpin Dekopinwil Provinsi Kalbar ini,’’kata Dian Eka Muchairi, SH, MM usai terpilih sebagai ketua.

Menurutnya, program selanjutnya akan disusun program kerja dalam waktu secepatnya sesuai dengan amanah daripada Muswil yang mana sebenarnya ada keinginan bagaimana mengembangkan dan memajukan Koperasi Produksi yang  selama ini koperasi yang besar di Provinsi Kalbar ini hanya simpan pinjam malah untuk Nasional ada 16 Koperasi Simpan Pinjam yang Maju masuk  yang katogari besar.

Sementara itu menurut Drs. Sarjono Amsan, Sekjen Dekopin yang mewakili Ketum Dekopin mengatakan, seharusnya  suatu lembaga harus ber badan hukum di sahkan oleh pemerintah di bawah Kemenkumham dan  Keppres No. 6  Tahun 2011 
Kalau yang lain  kalau ditanya mana badan hukum mu, mereka pasti bingung karena tidak ada pengesahan pemerintah, jadi lama-lama ini tenggelam sendiri gak usah di apa-apain, saya yakin kalau melakukan perikatan akan kebingungan, tegas Sekjen Dekopin. (Run )

Dapatkan Info Teraktual dengan mengikuti Sosial Media TabloidSkandal.com